Penilaian Akhir Tahun (PAT) untuk tahun ajaran 2021/2022 di SMA Raudlatul Muta’allimin yang dilaksanakan di Lab Komputer.

Pelaksanaan kegiatan Penilaian Akhir Tahun dan Ujian Praktik yang di mulai pada hari Sabtu, 4 Juni 2022 sampai dengan Selasa, 14 Juni 2022 telah dilaksanakan di SMA Raudlatul Muta’allimin. Kegiatan yang menjadi agenda setiap tahun tersebut di ikuti oleh seluruh siswa kelas X hingga kelas XI.

Penilaian Akhir Tahun (PAT) untuk tahun ajaran 2021/2022 di SMA Raudlatul Muta’allimin yang dilaksanakan di Lab Komputer.

Untuk Penilaian Akhir Tahun (PAT) kali ini di SMA Raudlatul Muta’allimin dilaksanakan berbasis online, yaitu menggunakan media smartphone dan komputer sebagai sarana penunjang siswa dalam mengerjakan soal-soal ujian, atau dalam hal ini istilah lainnya menggunakan Computer Based Test (CBT). Dalam rangka perkembangan teknologi yang terus berkembang secara pesat, maka siswa/i diharapkan dapat memanfaatkan teknologi tersebut dengan baik, salah satunya untuk belajar maupun mengerjakan soal ujian seperti ini.

Pelaksanaan Ujian Praktik di lapangan SMA Raudlatul Muta’allimin.

Setelah PAT yang berbasis komputer dan smartphone yang dilaksanakan pada hari Sabtu, 4 Juni 2022 s.d. 9 Juni 2022 selesai dilaksanakan. Agenda berikutnya pada hari Sabtu, 11 Juni s.d. Selasa, 14 Juni 2022 adalah Ujian Praktik. Pada Ujian Praktik tahun ini, siswa-siswi di uji kemampuan-kemampuan belajarnya seperti hafalan surat-surat munjiyat, hafalan surat-surat juz 30, praktik tahlil, manaqib, praktik komputer dan kemampuannya dalam bidang olahraga. Selain ilmu-ilmu yang di uji pada pelakasnaakan PAT dalam bentuk soal-soal, SMA Raudlatul Muta’allimin juga menguji kemampuan soft skill siswa agar dapat mengukur sudah seberapa jauh siswa menguasai keterampilan-keterampilan yang telah diajarkan.

Pelaksanaan Ujian Praktik di lapangan SMA Raudlatul Muta’allimin.

Foto-foto di atas merupakan beberapa dokumentasi dari Ujian Praktik yang diselenggarakan di SMA Raudlatul Muta’allimin, yang harapannya kedepan dapat mencetak generasi yang unggul dalam teknologi, memiliki bekal ilmu secara spritual maupun sosial serta berwawasan luas.